SITUS CANDI BUDDHA KALIBUKBUK, BULELENG
Situs Candi Buddha ini terletak di Desa Kalibukbuk, Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng, merupakan salah satu bukti perkembangan Agama Budhha di Bali bagian Utara. Kompleks Candi Kalibukbuk merupakan bangunan yang berlatar Agama Buddha yang pendiriannya dikaitkan dengan kepentingan ibadah agama yang bersangkutan. Sebagai sebuah bangunan keagamaan Candi Kalibukbuk berorientasi pada kosmos (matahari,bulan,bintang) dan orientasi lingkungan yang dikaitkan dengan bumi serta segala gejala-gejala seperti gunung, laut, sungai dan sebagainya. Hasil ekskavasi menunjukkan bahwa di situs Kalibukbuk merupakan komplek percandian Agama Budhha yang terdiri atas tiga bangunan, yaitu candi induk berbentuk persegi delapan (oktagonal) dan candi perwara (bujur sangkar) yang berada disebelah barat dan timur candi induk. Di Situs ini ditemukan pula beberapa stupika,serta materai tanah liat.
Diposting oleh Kd Wirawan di 16.31 0 komentar
Langganan:
Postingan (Atom)